EASTCANYONHOTEL.COM – Harga emas Antam hari ini kembali menjadi sorotan publik. Harga emas Antam hari ini tercatat mengalami lonjakan cukup signifikan dan bahkan mendekati rekor terbaru hingga Rp2,6 Juta per gram.
Hal ini tentu s memunculkan spekulasi bahwa harga emas masih berpeluang menguat hingga penutupan akhir tahun.
tahun ini. Kenaikan mencapai Rp78.000 per gram dibandingkan penjualan sebelumnya. Jika sebelumnya harga emas Antam 1 gram berada di angka Rp2.407.000, kini melonjak menjadi Rp2.485.000 per gram.
Lonjakan ini tergolong tajam dan mencerminkan kuatnya sentimen positif di pasar emas domestik.
Tidak hanya ukuran 1 gram, seluruh varian berat emas Antam ikut bergerak naik. Untuk ukuran terkecil 0,5 gram, harga dibanderol Rp1.292.500. Sementara ukuran jumbo 1.000 gram atau 1 kilogram kini dipatok di level Rp2.425.600.000.
Pergerakan harga yang relatif seragam ini menandakan adanya tekanan global sekaligus dorongan permintaan di dalam negeri.
Fluktuasi harga emas Antam sendiri tidak terjadi tanpa sebab. Sejumlah faktor utama turut memengaruhi pergerakannya, mulai dari dinamika harga emas dunia, perubahan nilai tukar rupiah terhadap dolar AS, hingga ekspektasi pasar terhadap arah kebijakan suku bunga global.
Saat ketidakpastian ekonomi meningkat, emas cenderung menjadi aset lindung nilai yang paling diburu investor.
Selain itu, kebijakan perpajakan juga menjadi hal penting yang perlu diperhatikan masyarakat sebelum bertransaksi emas. Mengacu pada Peraturan Menteri Keuangan Nomor 34/PMK.10/2017, penjualan kembali emas batangan ke Antam dengan nilai di atas Rp10 juta dikenakan PPh 22 sebesar 1,5 persen bagi pemilik NPWP, dan 3 persen bagi yang tidak memiliki NPWP.
Sementara untuk pembelian emas batangan, PPh 22 yang dikenakan sebesar 0,45 persen untuk pemilik NPWP dan 0,9 persen bagi non-NPWP, dengan bukti potong pajak yang disertakan di setiap transaksi.
Berikut daftar harga emas Antam hari ini, Jumat, 17 Oktober 2025, untuk berbagai ukuran:
0,5 gram Rp1.292.500
1 gram Rp2.485.000
2 gram Rp4.910.000
3 gram Rp7.340.000
5 gram Rp12.200.000
10 gram Rp24.345.000
25 gram Rp60.737.000
50 gram Rp121.395.000
100 gram Rp242.712.000
250 gram Rp606.515.000
500 gram Rp1.212.820.000
1.000 gram Rp2.425.600.000
Kenaikan emas batangan ini juga berdampak langsung pada sektor emas perhiasan. Harga emas perhiasan, khususnya kadar 24 karat, dilaporkan semakin mendekati angka Rp2 juta per gram di sejumlah toko besar.
Menjelang akhir tahun, tren kenaikan harga emas perhiasan bahkan disebut menjadi pola yang konsisten, meskipun harga di tiap toko bisa berbeda karena faktor ongkos pembuatan dan faktor tertentu.